Doa Ketika Melewati Tempat Angker Arab Latin dan Artinya

Bacaan doa ketika melewati tempat angker, seram, kuburan, makam, dzikir, bahasa Arab, latin dan artinya.

Doapengasih.com – Doa ketika melewati tempat angker arab latin dan artinya. Ketika melalui tempat yang menyeramkan, seperti kuburan, lokasi gelap, rumah kosong, pohon besar tinggi dan sebagainya, kadang ada rasa takut dalam hati kita.

Rasa takut itu muncul karena kita menganggap akan ada hantu, syaitan, atau penampakan dari makhluk halus lainnya. Memang benar, kita hidup di dunia ini tidak sendiri, ada dunia lain yang tidak semua orang bisa melihatnya.

Dunia tersebut dinamakan dunia lain, di mana tempat para makhluk halus, dedemit atau lelembut tinggal. Ada beberapa orang yang diberi keistimewaan untuk bisa melihat dunia lain tersebut.

Dan biasanya, orang yang bisa melihat dunia lain tersebut tidak akan merasa takut. Karena mereka sadar bahwa para hantu atau syaitan yang menampakkan diri ke manusia tidak bermaksud mengganggu, kecuali kita yang mulai perkara terlebih dahulu.

Orang yang tidak memiliki indra keenam, akan lebih sulit melihat hal-hal yang berbau mistis, maka dari itu mereka lebih sering merasa merinding ketika berada di tempat yang angker. Jika bulu kuduk sedang berdiri, perbanyaklah membaca doa.

Bacalah doa ketika kita melewati atau menjumpai tempat angker, seram, yaitu tempat-tempat yang gelap, yang biasanya jarang ada orang melalui tempat tersebut karena dianggap angker.

Baca: Doa Agar Hati Tenang

Bagaimana bacaan doanya? Di sini kita akan membahas seluruh doa, dzikir atau wirid ketika mengunjungi tempat angker. Percayalah bahwa Allah SWT akan melindungi kita dari rasa takut atau kejadian-kejadian yang tidak diinginkan.

Bacaan Doa Ketika Melewati Tempat Angker

doa ketika melewati tempat angker
doa ketika melewati tempat angker

Saat melewati tempat yang menyeramkan, seharusnya kita tidak perlu takut, karena kita memiliki Allah SWT. Sebagai umat Islam, kita harus yakin bahwa Allah Ta’ala akan melindungi kita dari segala marabahaya.

Supaya tidak mendapat gangguan dari makhluk halus, sebaiknya kita memperbanyak membaca doa. Memohon supaya pikiran kita tidak diarahkan ke hal negatif.

Karena saat kita ketakutan, kebanyakan orang akan berpikir hal-hal negatif, pikiran kita terus mengarahkan ke bayangan di mana ada kejadian buruk yang akan menimpa kita.

Berikut adalah lafadz bacaan doa saat hendak memasuki atau melewati tempat angker, kuburan, makam, tempat gelap, pohon angker, rumah atau gedung kosong, dan lainnya bahasa Arab, latin dan artinya.

يَااَرْضَ رَبِّيْ وَرَبُّكَ اللهُ اَعُوْذُبِااللهِ مِنْ شَرِّكَ وَمِنْ شَرِّمَافِيْكَ وَشَرِّمَا خُلِقَ فِيْكَ وَشَرِّمَايَدُبُّ عَلَيْكَ اَعُوْذُبِكَ مِنْ اَسَدٍ وَاَسْوَدَ مِنَ الْحَيَّةِوَالْعَقْرَبِ وَمِنْ سَاكِنِ الْبَلَدِ وَمِنْ وَالَدٍوَمَا وَلَدٍ

Ya ardha rabbii wa rabbukallaahu a’uudzhubillaahi min syarrika wa min syari maa fiika wa syarri maa khuliqa fiika syarri maa yadubbu ‘alaika a’uudzhu bika min asadiw wa aswada minal-hayyati wal-‘aqrabi wa min saakinil baladi wa miw waalidiw wa maa walad.

Artinya:
“Hai bumi Tuhanku, Tuhanmu adalah Allah, aku berlindung kepada Allah dari keburukanmu, dari keburukan yang terdapat padamu, dari keburukan segala sesuatu yang diciptakan padamu, dari keburukan makhluk yang merayap padamu, dan aku berlindung kepadamu dari kebuasan singa, ular hitam, kalajengking dan penduduknya yang jahat dari kalangan makhluk jin dan keturunannya.”

Doa tersebut diriwayatkan oleh Abu Dawud, Nasa’i dan Ibnu Hakim. Doa yang sangat dianjurkan untuk dibaca terutama ketika keluar mengunjungi sebuah tempat di waktu malam hari.

Baca: Doa Tolak Bala Rebo Wekasan

Hadits Saat Melewati Tempat Angker

Ketika masuk ke tempat seram, kadang kita lupa bahwa Allah SWT dapat melindungi kita dari hal-hal berbau ghaib. Allah SWT adalah Tuhan kita, oleh karena itu, mintalah pertolongan kepada-Nya.

Karena meminta perlindungan termasuk sebagian dari ibadah, disebut dengan isti’adzah. Dan setiap permintaan adalah doa, sebagaimana yang tercantum dalam Al-Quran surat Fushilat ayat 36.

وَإِمَّا يَنْزَغَنَّكَ مِنَ الشَّيْطَانِ نَزْغٌ فَاسْتَعِذْ بِاللَّهِ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ

Artinya:
“Dan jika syetan mengganggumu dengan suatu gangguan, maka mohonlah perlindungan kepada Allah. Sesungguhnya Dia-lah yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” – (QS. Fushilat: 36).

Begitu pula dengan yang tercantum pada Al-Quran surat An-Naas ayat pertama, bahwa jika meminta perlindungan, maka harus ditujukan kepada Rabb manusia, dalam hal ini Allah SWT.

قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ النَّاسِ

Artinya:
“Katakanlah: aku berlindung kepada Rabb manusia. – (QS. An Naas: 1).

Meminta perlindungan sebaiknya dilakukan kapan saja ketika kita merasa terancam, ketakutan, gelisah, was-was atau tidak yakin seperti yang dijelaskan pada ayat Al-Quran berikut ini.

وَأَنَّهُ كَانَ رِجَالٌ مِنَ الْإِنْسِ يَعُوذُونَ بِرِجَالٍ مِنَ الْجِنِّ فَزَادُوهُمْ رَهَقًا

Artinya:
“Dan bahwasanya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antara jin, maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan.” – (QS. Al Jin: 6).

Begitulah pentingnya berdoa untuk memohon perlindungan kepada Allah SWT saat ketakutan ketika berada di tempat yang menyeramkan atau dijauhi banyak orang.

Adab Saat Berada di Tempat Angker

Saat berada di tempat sepi yang tidak banyak orang, khususnya tempat-tempat yang dianggap angker, alangkah baiknya kita menjaga sikap dan tindakan.

Mungkin banyak orang berpikir bahwa tempat sepi adalah lokasi yang bagus untuk berbuat maksiat karena tidak banyak diketahui orang dan terhindar dari hiruk-pikuk masyarakat.

Namun perlu diketahui bahwa meskipun tidak ada orang yang tahu apa yang kita perbuat di tempat angker, namun Allah SWT tahu, begitu pula dengan jin atau makhluk tak kasat mata lainnya yang menghuni tempat tersebut.

Jagalah sopan santun di mana pun kita berada, karena setiap tempat memiliki penghuni, memiliki penjaga yang selalu ingin tempat yang ia huni terjaga dengan baik.

Janganlah berbuat maksiat, seperti meminum minuman yang memabukkan, berhubungan dengan yang bukan muhrimnya dan sebagainya. Jangan buat makhluk halus yang menghuni tempat tersebut marah dan membuat kita terganggu sepanjang hidup.

Kemudian perbanyaklah doa kepada Allah SWT untuk memohon pertolongan dari-Nya. Supaya jalan kita melewati tempat angker menjadi aman dan terhindar dari segala macam hal buruk.

Akhir Kata

Itulah penjelasan mengenai doa ketika melewati tempat angker, seram, menyeramkan, lokasi gelap, tidak ada cahaya, berbahaya, kuburan, makam, pemakaman, dan sebagainya.

Baca :

Originally posted 2023-09-24 07:36:32.

Tinggalkan komentar