Contoh Doa Belajar Kristen Agar Fokus dan Paham

Doa sebelum dan sesudah belajar kristen katolik protestan agar fokus, paham, mengerti dan pintar

Doapengasih.com – Doa belajar Kristen. Saat di sekolah atau di kampus, kewajiban utama kita sebagai pelajar atau mahasiswa adalah belajar dengan tekun, rajin dan fokus. Tidak pandang apakah itu siswa SD, SMP, SMP atau mahasiswa di kampus atau universitas.

Belajar di kelas dilakukan agar kita memahami materi yang disampaikan oleh guru, agar nantinya ilmu yang kita dapatkan bisa bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, masyarakat atau bangsa dan negara. Anak muda adalah generasi penerus bangsa, oleh karena itu, kita harus belajar dengan tekun.

Namun tentu, sebagai anak Tuhan yang baik, sebelum melaksanakan kegiatan belajar mengajar di tempat pendidikan tentu kita harus membaca doa. Doa yang dibaca pada saat sebelum dan sesudah belajar untuk memperoleh ilmu.

Baca: Contoh Doa Pagi Kristen

Doa diucapkan agar kita dapat fokus pada saat belajar, agar ilmu yang kita dapat bisa benar-benar bermanfaat, agar kita menjadi anak yang baik di sekolah dan lain sebagainya. Berikut akan saya berikan contoh doa sebelum dan setelah belajar dalam agama Kristen.

Contoh Doa Sebelum Belajar Kristen

Sebelum memulai pelajaran di sekolah, atau sekolah minggu, panjatkanlah doa berikut ini, memohon kepada Tuhan agar menolong kita supaya dapat menyerap ilmu yang bermanfaat.

Tuhan yang maha Mulia. Terima kasih atas segala penyertaan-Mu yang begitu melimpah pada hari ini, mulai dari diizinkan bangun untuk menghirup udara segar pada pagi hari, sarapan dengan makanan dan minuman yang bergizi serta berangkat ke sekolah untuk belajar. Sekarang saya akan mulai untuk belajar. Berikanlah kami kekuatan untuk menjalani kegiatan belajar mengajar hingga sore hari, bantu kami agar dapat memahami pelajaran yang hendak disampaikan guru serta bimbing kami agar menjadi anak yang baik dalam lingkungan sekolah. Dalam nama Tuhan Yesus saya berdoa, Amin.

Contoh Doa Sesudah Belajar Kristen

Ketika proses belajar mengajar sudah selesai, jangan lupa baca doa berikut ini agar ilmu yang kita peroleh bisa bermanfaat untuk semua kalangan, termasuk diri kita dan keluarga.

Tuhan yang maha mulia. Terima kasih telah membimbing dan mendampingi saya dalam menjalani kegiatan belajar mengajar di sekolah. Banyak ilmu yang telah saya dapat dari pelajaran yang disampaikan oleh guru-guru. Semoga apa yang saya pelajari dapat bermanfaat bagi diri saya, orang lain hingga bangsa dan negara. Dalam nama Yesus Kristus sang juru selamat kami yang hidup, saya bersyukur. Amin.

Akhir Kata

Itulah dua contoh doa belajar kristen yang dapat dibaca sebelum dan sesudah memulai pelajaran di sekolah atau kampus. Semoga setelah berdoa, ilmu yang kita dapat bisa menjadi manfaat bagi seluruh pihak. Amin.

Baca :

Originally posted 2023-09-24 04:33:53.

Tinggalkan komentar